Wednesday 29 December 2010

Gimana rasanya jadi Santa Claus ???


Hai....
saat ini aku sedang duduk di salah satu sudut di mall Taman Anggrek. Dari tempat aku duduk saat ini, aku bisa memperhatikan sesosok Santa Claus yang diperuntukan untuk menghibur dan memeriahkan suasana Natal di mall ini.

Dengan berbusana merah a la santa claus yang sudah menjadi tipikal sosok santa di berbagai belahan dunia, santa claus yang ada di mall ini juga tampak demikian. berbadan gendut, dengan perut buncit, dan begitu ramahnya pada setiap pengunjung yang memperhatikannya. sang santa juga suka melambaikan tangan dan bersalaman dengan anak-anak yang menghampirinya. aku yang duduk dari kejauhan saja bisa merasakan keramahan sosok santa itu. melihat aksi keramahan sang santa dari sudut ini kemudian membuatku berpikir bagaimana rasanya menjadi sosok santa claus walau bukan sosok santa yang sebenarnya yang biasa diceritakan ketika kecil dulu. mungkin ada perasaan bahagia yang dirasakan sang santa ketika melihat tidak hanya anak-anak tetapi juga orang dewasa yang datang menghampirinya sembari meminta berpose bersama dengannya. rasanya aku ingin sekali memeluk sosok ramah berbaju merah dengan perut buncit itu hahahaha.....love you santa claus :p

Tuesday 28 December 2010

White Christmas yang tidak berubah menjadi Blue Christmas (Warna Di Bulan Desember (2))

hellowww...sudah berlalu tetapi tidak ada salahnya kan mengucapkan: Merry Christmas Guys :)) aroma Natal masih terasa dan tercium koq hingga hari ini....

Seminggu yang lalu aku sempat menulis mengenai warna di hari-hari yang telah terlalui di bulan desember dan kali ini pun aku kembali menulis warna di hari-hari yang telah terlalui selama seminggu belakangan ini. Pada tanggal 23 Desember hingga 26 Desember kemarin, bersama keluarga aku lewatkan hari menjelang, saat, dan sehari setelah Natal di Kota Bandung, hmmmmm adeeeemmmmm, dingiiiin, senaaaanggg.....menyukai kota ini. Walaupun ini bukan kali pertama aku ke Bandung, tetapi tetap saja menyukai kota ini. Mungkin karena iklimnya yang dingin membuat hati dan jiwa ini selalu menyukai tempat ini hehehe, tatanan bangunan di kota ini yang tetap dijaga keaslian bangunan klasik Belanda-nya, dan tentunya banyaknya factory outlet untuk memuaskan hasrat berbelanja dan bergaya hahahahahaha......

Beberapa bulan yang lalu, sempat terpikir olehku bahwa Bulan Desember tahun ini akan menjadi kelabu. White Christmas yang biasa kami lalui dengan penuh sukacita akan menjadi Blue Christmas, oleh karena tidak dapat berkumpulnya seluruh anggota keluarga pada hari Natal tahun ini. Ternyata dan ternyata, ini hanyalah kekhawatiranku semata (memang Bapa sudah mengatakan jangan pernah mengkhawatirkan apapun :D), kami tetap dapat merasakan sukacita Natal pada tahun ini. Walau kami terpisah satu dengan yang lainnya, tetap kebahagiaan Natal dapat kami rasakan, Thanks lots My Lord :)).

Thursday 23 December 2010

Warna di bulan Desember

hellowww my blog...
Sekarang aku sedang diperjalanan menuju Bandung,celebrate this Christmas in there. Sembari menikmati sederet lagu dari ponselku,terpikir untuk menulis di blog. Hari ini tgl 23 dan Desember belum berakhir, tentunya akan banyak cerita yang mungkin akan terjadi 8 hari ke depan sebelum tahun 2010 ini berakhir. Di awali dengan pengalaman kerja yang penuh 'rasa', bertemu dengan orang2 yang benar2 baru, mengenal jenis pekerjaan yang bernama 'sales marketing' yang walaupun aku tidak terjun langsung dalam pekerjaan itu tetapi dari sini aku jadi tahu,mungkin marketing belum tepat jadi pilihan hidupku. Kemudian pada saat yang bersamaan pula, bertemu dengan seseorang yang memiliki impian sebagai musisi tapi belum menemukan waktu dan kesempatan untuk mewujudkan impiannya. Lalu bertemu dengan orang2 yang terlihat (khususnya terlihat dan terpikir olehku) memiliki kehidupan keluarga (khususnya pernikahan) yang bahagia, namun nyatanya menurut mereka (orang2 yg aku temui itu) menikah bukanlah hal yang mudah (walaupun sebenarnya aku sudah sedikit mengetahuinya dari berbagai cerita teman) hingga mereka memutuskan mengakhiri pernikahan pertama dan kembali menikah lagi. Kemudian bertemu dengan sesenrang yang cukup berambisi menjadi pejabat pemerintah daerah (entahlah jadi bupati/wakil, gubernur/wakil, atau walikota/wakil, aku lupa). Dan menyaksikan setiap harinya orang2 berdatangan utk membeli mobil dengan harga yang tentunya tidak murah menjadi santapan mata setiap hari hehehe...dan di Desember ini juga hati lumayan berbunga-bunga hahahay, walau singkat tapi sempat mengenalnya cukup menyenangkan (???). Cerita pun berlanjut dengan pengalaman psikotes dan interview untuk kesekian kali tentunya di tempat yang berbeda dan jawaban tentang kepastian itu belum aku dapat, okelah tidak masalah, tetap optimis dan cukup menikmati proses ini. Bertemu dan berkenalan dengan teman2 baru yang berasal dari daerah dan universitas berbeda...Bulan Desember ini juga mendapatkan kabar baik dari kakakku yang berhasil lulus PN sesuai harapannya..Ada cerita apalagi ya di bulan ini ?nanti kita lanjutkan lagi ya, I'vd arrived to Bandung,Yihaaay :D

Monday 29 November 2010

tercetus setelah 5 jam 34 menit di sofa biru

Ketika aku membuka n menulis di halaman blog ini, waktu di ponselku menunjukkan pukul 14:34 waktu Jakarta. Sudah hampir 5 jam 34 menit aku duduk di tempat yang sama, walau sesekali berjalan kecil ke meja pantri untuk membuat minuman atau mengambil majalah yang disimpan di salah satu rak meja tersebut. Sesekali ke toilet, dan sempat pula mengambil waktu sekitar 40 menit untuk mencari dan menyantap makan siang hari ini. Dan kemudian kembali duduk di sofa yang sama, sofa yang berwarna biru. Entah apa yang sedang aku lakukan, yang pasti adalah menunggu kerjaan yang datang.untuk hari pertama yang agak membosankan. Ya sudahlah, tak masalah, toh pada akhirnya aku menemukan ide untuk mengadakan perjalanan ke berbagai tempat atau traveling a la backpacker. Ide ini tercetus setelah membaca sebuah majalah remaja yang bernama 'High End Teen Magazine' untuk edisi Mei 2010, memang out of date banget tapi topik yang dibahas cukup menarik all about traveling and all about backpacker. Menyukai topik ini dan akhirnya ide mengadakan perjalanan pun tercetus. Sepertinya tidak perlu jauh-jauh dulu untuk pemula seperti aku. Mungkin Bandung (terlalu dekat kali ya hehe), atau Semarang (rencana yang nyaris terlaksana hari ini tapi kemudian batal oleh karena kesempatan 'mengisi dompet' didapat hehe), atau Jogja, atau Malang, dan sangat-sangat ingin ke Bali (lagi) setelah 6 tahunan tidak ke sana. Rencana perjalanan akan sangat tidak menarik jika tidak didukung oleh budget (pastinya, tapi tidak perlu berlebih kan a la backpacker) dan gadget, yang pasti adalah camera pocket. Perjalanan sangat tidak menarik jika kita tidak memiliki kamera ini. So, rencana yang harus lebih dahulu direalisasikan adalah beli camera pocket...mareee,hayoo nabung,segera wujudkan syn !!!

Saturday 20 November 2010

Cerita Di Sabtu Pagi......

Sekitar pukul 06:35 WIB, dering ponselku berbunyi, bukan alarm, tapi sebuah pesan singkat (a.k.a SMS) telah mampir ke kotak masuk ponselku.

Dengan keadaan nyawa belum terisi penuh, jiwa masih melayang-layang alias belum benar-benar terbangun :p, sempat terpikir bahwa pesan singkat yang masuk adalah sebuah pesan dari seorang teman yang selalu mengirimkan sebuah pesan berisikan ayat Alkitab setiap hari minggu pagi (masih berpikir bahwa hari ini adalah hari minggu, disorientasi waktu akibat jiwa masih melayang-layang hehehe......), dan aku masih mengabaikan dering ponselku itu. Tidak lama kemudian, selang beberapa menit saja, ponselku kembali berdering yang menandakan sebuah pesan singkat kembali menghampiri kotak masuk ponselku. Oleh karena rasa penasaran, dengan kekuatan penuh aku kumpulkan energi untuk mengambil ponsel yang aku letakkan di atas kepalaku (agak berlebihan ;p) dan ternyata kedua pesan singkat yang aku terima adalah 2 pesan singkat dari seorang perempuan (yang tidak bisa disebutkan namanya, atas pertimbangan untuk menjaga privasinya hahahaha......). Seorang perempuan yang menginginkan agar aku melihat status salah satu situs jejaring sosial yang kami ikuti. Kemudian aku langsung saja membuka situs jejaring tersebut, yang tidak lain dan tidak bukan adalah situs jejaring sosial Facebook. Aku membaca status yang baru saja ia lampirkan di halaman facebooknya. Setelah membaca statusnya, beberapa komentar pun berdatangan dan salah satunya adalah aku. Status yang dituliskan merupakan rintihan (agak berlebihan ;p) dari seorang perempuan yang tertekan mendengaran ocehan dari sepasang manusia yang selalu ahli dalam memberikan kritikan dalam kehidupan orang lain (sepertinya mereka__sepasang manusia tersebut__memiliki bakat terpendam sebagai kritikus SANDAL bukan HANDAL hehehe.....). Selalu merasa terperangah oleh sikap dari sekelompok orang (yang merupakan kumpulan dari sepasang manusia tersebut), yang selalu merasa bahwa MEREKA ADALAH PIHAK YANG PALING BENAR DAN SEMPURNA. Selain itu sekelompok orang ini (yang juga tidak dapat aku sebutkan identitasnya) selalu ahli dalam membuat teori tetapi sangat jarang dipratekkan minimal dalam kehidupannya sendiri, rajin memberikan petuah bijak, tetapi tidak mencerminkan prilaku dari masing-masing individu tersebut. Dan yang paling khas dalam aliran darah dan setiap onggokkan daging yang membentuk tubuh mereka adalah SIFAT DOMINASI CENDERUNG OTORITER mereka yang luar biasa MENYEBALKAN. Kalau boleh memberikan istilah bagi sifat khas mereka ini adalah OTORITER TERSELUBUNG. Tampak demokrat di luar, tetapi begitu bengis di dalam. Dalam peribahasa Indonesia, MUSANG BERBULU DOMBA, tetapi aku lebih suka menyebutnya HARIMAU BERBULU DOMBA. Diibaratkan Harimau karena sifat dan sikap mereka yang dapat menerkam dengan taringnya yang sangat tajam, diibaratkan Domba karena mereka tampak begitu lembut dan berwibawa dalam penampilannya, tetapi hmmmmm.......begitu banyak individu yang telah menjadi 'korban' mereka. Bukan luka fisik tetapi psikis yang berbekas dari para 'korban' ini. Tidak sadarkah mereka akan sifat dan sikap yang mereka perbuat yang telah membekas dalam kehidupan setiap individu ini????

Cerita Di Sabtu Pagi ;D


Wednesday 3 November 2010

one last chance

Di tengah turunnya hujan,sembari mendengar lagu2 dari ponselku dan sekarang yg sedang terdengar di telingaku saat ini adalah lagu James Morrison yang judulnya 'one last chance'. Seperti yg aku pernah tulis pada lembar blogku sebelumnya kalo aku sangat menyukai lagu-lagu dari James Morrison, salah satunya adalah lagu itu. meresapi liriknya, salah satu penggalan liriknya seperti ini: 'some people say that I'm not worth it, I've made mistakes but nobody's perfect,guess I'll give it a try', kemudian aku berpikir ya memang lumrah seseorang berbuat kesalahan,agaknya membuat sebuah kesalahan adalah wajar, asalkan tak melakukan kesalahan yg sama utk kedua kalinya,atau mgkn membuat kesalahan utk sekian kali justru membuat kita belajar lebih banyak lagi utk mencapai hasil yg baik.bukankah seorang tokoh yg cukup terkenal Thomas Alfa Edison yang terkenal dengan penempuan bohlamnya harus mengalami kegagalan hingga 1448 kali hingga ia berhasil menemukan bohlam yg sangat bermanfaat pada kehidupan kita saat ini pada eksperimen yang ke 1449 (dengan catatan kegagalan/kesalahan bukan melakukan tindakan bodoh yang justru membuat kita membunuh diri kita sendiri, misalnya konsumsi drugs). Terkadang kesalahan yg kita buat tmembuat orang lain menilai bahwa kita tak berguna,bodoh,dan sebagainya, padahal tak ada satu orang pun yang sempurna, bukan? kita sempurna justru karena ketidaksempurnaan kita.

Early November.....

ketika hari telah berganti, aku masih belum mengistirahatkan jiwa dan raga ini di empuknya kasur ini. Mengucap syukur sebab hari ini, di hari ketiga bulan november, aku masih bisa merasakannya, walau entah apa yang akan terjadi ketika matahari benar-benar akan menampakkan dirinya beberapa jam lagi. November memang telah memasuki hari ketiga. Kerap memasuki bulan november, selalu saja teringat dengan film sweet november dan kemudian bertanya dalam diri will be sweet this november for us, for you, for me? definitely, we hope that this november will be sweet. Agaknya sayang untuk melewatkan bulan november ini tanpa menuliskan lembar cerita di blog ini. Berharap akan banyak cerita menarik yang bisa tertuang di lembar-lembar blog-ku ini.

welcome the new day, 3th november :)) and I'll sleep in the early day :)) chaoooowww......


Thursday 28 October 2010

tampilan dan nuansa baru di blogku :))

woww....akhirnya selesai juga aku menyelesaikan perubahan tampilan di blog-ku ini, setelah beberapa bulan menggunakan template bernuansa maroon dan ungu, akhirnya aku mulai bosan dan mengganti warna tampilan blogku dengan nuansa biru dan berlatar bunga chamomile, oooughh terasa lebih adem, tidak seperti kemarin-kemarin yang agak membara gimana gitu hehehehe......aku pribadi merasa lebih dingin, adem, lebih ringan-lah. Mudah-mudahan dengan perubahan nuansa biru di blog-ku ini, ya moga-moga bukan berarti 'blue' atau sedih, tapi lebih adem aja....
beberapa widget-pun sudah aku ubah, dari clock widget yang sebelumnya bertemakan sun flower, sekarang menjadi digital clock widget yang ada sheepoo-nya yang cute, calendar widget yang sebelumnya bertemakan christian's calendar dan untuk sekarang international simply calendar, lalu ada tambahan widget baru, Mr. Dilbert, yang akan memberikan cerita-ceritanya yang kocak setiap harinya, lalu ada quotes widget yang pastinya akan menampilkan kutipan-kutipan yang menarik, motivatif, dan inspiratif, dan salah satu tambahan widget yang menjadi favoritku saat iini adalah adanya playlist music iLike widget yang bertitle: Ruang Musikku, playlistnya sudah pasti lagu-lagu yang menjadi favoritku, seperti lagunya Carla Bruni yang berbahasa Perancis yang easy listening dan romantis, Jamie Scott & The Town yang selalu menjadi Top of The top my favorite songs :)), James Morrison yang bersuara seksi, Sarah McLachlan yang selalu dengan lirik lagunya yang penuh makna, Lenka dengan musik yang easy listening dan lirik yang simple, dan lagunya Corrine Bailey Rae yang juga menyenangkan :)) hmmmm.....senang sekali mendengarkan lagu-lagu ini, mau dengar dalam waktu, tempat, dan suasana apapun tetap aja menyenangkan hati dan telingaku ini......dan satu lagi widget terbaru dalam blogku ini yaitu translate tool yang ber-title-kan 'translate my blog into your own language', dengan bantuan translate tool-nya Mr. GOOGLE :)), mudah-mudahan dengan adanya translate tool ini membuat para blogger yang berasal dari berbagai tempat dan berlatar belakang bahasa yang berbeda dapat juga menikmati blogku ini :)). Bagi teman-teman yang juga ingin menambahkan widget pada blog-nya dapat meng-klik widget yang ada di blogku ini atau mudah saja tinggal cari di Mr. Google, Mr. Yahoo, dan search engine lainnya.
Ya ini-lah tampilan, nuansa, dan beberapa widget baru yang ada di blog-ku ini, hmmm sejauh ini cukup menyenangkanlah :)))

Wednesday 27 October 2010

-menyeruput secangkir kopi-

ooohhh dear my blog..... (kayak nulis2 diary gitu deh xixixi....)
biasa lagi pengen nulis malam-malam gini :))

begini.....aku pernah membaca sepenggal tulisan dari Dee a.k.a Dewi Lestari, yang adalah seorang penulis & penyanyi yang pastinya sudah sangat2 terkenal karena karyanya. berbagai tulisan yang dikemas dalam buku sudah beberapa kali ditorehkan oleh Dee, salah satu buku yang cukup diminati oleh para pembaca buku, yang berisi kumpulan cerpen dan prosa karya seorang Dee, adalah "filosofi kopi". jujur, aku sendiri belum pernah membaca seluruh isi buku ini, aku hanya pernah membaca penggalan dari cerita 'filosofi kopi' itu. dalam cerpen yang berjudul "filosofi kopi" tersebut, dewi lestari menuliskan
bahwa
"sesempurna apapun kopi yang kamu buat, kopi tetap kopi, punya sisi pahit yang tak mungkin kamu sembunyikan"

Ya benar, kopi tetaplah kopi, biarpun udah mencampurnya dengan creamer dan gula, ya tetap saja ada rasa pahit yang mengecap di lidah. Tetapi herannya, tetap aja kopi menjadi minuman yang paling abadi sepanjang masa (#sedikitberlebihan# kekekekkkkk tapi bener kayaknya kopi tuh ngga ada matinya deh). Bukan hanya karena kopi mengandung zat kafein yang dapat menambah energi dan menghilangkan rasa kantuk dan pastinya bikin nagih, hingga begitu banyak orang menjadi tergila-gila dengan minuman ini, tetapi juga karena kopi emang begitu sedap dan nikmat banget dah hehehehe.....aku adalah salah satu pecinta kopi, walau kopi yang sering aku konsumsi lebih pada kopi instant, tetapi apapun merknya, kopi tuh emang enak banget, slruuupppp
:D


Secangkir kopi yang jika sudah d
icampur dengan creamer + gula, akan memiliki cita rasa pahit-pahit manis ketika kita menyeruputnya. Ya, menyeruput secangkir kopi mix, sama halnya ketika menapaki jalan kehidupan ini (ceile bahasa gue xixixixixiiiii....). Ketika pertama kali menyeruput kopi hangat (INGAT !: KOPI HANGAT, bukan PANAS, kalo panas mah bisa bikin mendidih tuh di lidah ^O^), sensasi di lidah yang biasanya aku dapatkan adalah pahit tetapi ada manisnya juga, dan ketika aku kembali meletakan cangkir kopiku di meja, beberapa detik kemudian aku akan kembali mengangkat telinga pada cangkir kopiku dan tentunya menyeruput lagi kopi itu sembari menikmati aroma kopi yang begitu nikmatnya terhirup oleh hidungku. Aku tahu bahwa kopi yang aku minum, tidak sungguh-sungguh terasa manis, ada rasa pahit yang tercipta, tetapi aku menikmatinya. Setelah beberapa kali menyeruput dan meneguk sedikit kopi dari cangkirku, aku meletakannya cangkir kpiku di meja dan kembali melanjutkan surfing-ku di dunia maya. Untuk sekian menit atau bahkan jam kemudian, setelah aku merasa di lidahku sudah tidak terasa lagi kopi yang sudah aku minum tadi, aku kembali mengambil cangkir kopiku yang biasa aku letakkan di meja di samping tempat tidurku, dan mengecapkan kembali cairan kopi itu di lidahku yang tentunya akan berlanjut ke kerongkonganku dan selanjutnya dan selanjutnya.

Ya, seperti yang sudah aku katakan di atas, hidup bisa dianalogikan dengan menyeruput secangkir kopi. ketika awal memasuki sebuah kehidupan (entahlah kehidupan apapun itu, kehidupan sekolah, kuliah, kerja, asmara, rumah tangga, dan sebagainya), kita sudah tahu bahwa kehidupan yang akan kita lalui itu pasti ada manis dan pahitnya, tetapi kita tidak tahu seberapa pahit atau manisnya kah kehidupan yang akan kita lalui itu. Ada sensasi berbeda ketika memasuki kehidupan baru, ada yang menyenangkan dan ada pulan yang tidak menyenangkan, tetapi ada sedikit rasa penasaran yang timbul, bagaimanakah kelanjutan dari tahapan kehidupan ini? kita kemudian kembali mengecap dan menjejaki kehidupan itu untuk mengetahui lebih dalam 'cita rasa' yang 'kan tercipta. Setelah beberapa kali menapaki kehidupan itu, setelah merasa cukup mengenal akan kehidupan yang kita lalui, biasanya kita akan berhenti sejenak atau terus melangkah tetapi tanpa merasakan apapun (karena kehidupan seperti rutinitas biasa yang membosankan). Kemudian munculnya perasaan ingin kembali menikmati 'cita rasa' pahit dan manis itu lagi dan kembali memekakan atau mensensitifkan diri lagi terhadap perjalanan kehidupan ini.

Lalu bagaimanakah dengan kehidupanku = menyeruput secangkir kopi itu? aaaahhh....sepertinya ini yang aku rasakan, sedang berada pada tahap berhenti menyeruput secangkir kopi yang aku buat, tetapi sebenarnya masih ada setengah cangkir kopi lagi yang belum aku teguk. Sangat ingin segera menyeruput kopi yang tersisa itu, agar aku bisa membuat secangkir kopi hangat kembali dan menyeruputnya hingga habis dan membuat secangkir kopi hangat lagi, menyeruputnya, merasakan sensasi yang tercipta dari cita rasa pahit dan manis itu (--_--)

Tuesday 26 October 2010

Entahlah !

terlalu naif kah?
terlalu lugu kah?
terlalu perfeksionis kah?
entahlah ! apapun itu, sudah tak mampu mengartikan
memang seharusnya tak berintervensi terhadap apapun
apatis sepertinya jalan yang terbaik....
tetapi apakah mampu???
entahlah !
karena terlalu peduli kah hingga tak mengerti ?
atau
justru karena terlalu tidak mengenalnya hingga menjadi acuh ?
entahlah !
hanya sesuatu yang tidak biasa akan terdengar
hanya mendengar, agaknya cukup.
entahlah !

Monday 25 October 2010

"IA"

titik saat ku sangat merasakan Ia memelukku
Ia menghangatkan ku hingga aku begitu takut kan merasa kedinginan,
walau ku tahu Ia takkan membiarkan aku pilu
Titik saat ku merasakan Ia begitu dekat denganku
Ia berada di sampingku
Ia menaungiku dengan Sayap-Nya
Tak sedikitpun Ia mengijinkan perih menyentuhku
Titik saat ku merasakan Ia tak pernah meninggalkanku
Ia menjaga di sisi
Ia mendekapku dalam kehangatan kasihnya yang dapat ku rasakan
Titik saat ku takut tak dianggap oleh-Nya oleh karena kebebalanku
Namun ku tahu Ia tak 'kan pernah demikian
Ia tak pernah meninggalkan aku sedetikpun
Walau aku begitu tak setia kepada-Nya
Tapi Ia begitu Indahnya memelihara aku
Ia tetap mengasihi aku dan aku dapat merasakannya
Biarkanlah aku terus meraskan titik-titik Kasih-Mu dalam hidupku

-Seharusnya.....aku......Engkau-

Seharusnya tiap helaan nafas ku mengingat Engkau
Tak hanya ketika keheningan, namun juga ketika keriuhan
Tak hanya ketakutan, tetapi juga keberanian
Tak hanya kesedihan, namun juga kebahagiaan melimpahi
Tak hanya sepi, tetapi juga ketika ramai itu datang
Tak hanya rapuh, namun juga saat kokoh itu ada
Tak hanya kosong, tetapi juga ketika volume itu memenuhi
Tak hanya bimbang, namun juga saat ku tahu arah melangkah
Tak hanya sakit, tetapi juga ketika raga berada dalam saat yang baik
tak hanya pahit, namun juga saat manis itu terasa
Seharusnya tiap jatung ini berdetak ku merindukan Engkau
Karena Engkau begitu baik
Karena Engkau begitu luar biasa
Karena Engkau begitu melindungi
Karena Engkau begitu melimpahi
Karena Engkau begitu menghangatkan
Karena Engkau begitu menyertai
Karena Engkau begitu menyayangi
Setiap sel dari tubuhku ini adalah milik-Mu
Setiap sel dari tubuhku ini, telah Engkau jaga
Setiap sel dari tubuhku ini, telah Engkau ciptakan dengan sungguh indahnya
Setiap sel dari tubuhku ini, telah Engkau hangatkan
Setiap sel dari tubuhku ini, telah Engkau anugerahkan hingga inilah aku

Friday 22 October 2010

-tak tahu harus menulis apa_karena aku hanya ingin menulis-

ssaat ini sedang tidak ditemani secangkir kopi, tetapi segelas air putih di samping tempat tidurku, lebih tepatnya yang aku letakkan di atas meja yang ada di samping tempat tidurku. beberapa hari tidak minum kopi, agaknya diriku kangen dengan aroma yang tercipta dari secangkir kopi itu, tapi mungkin bukan waktu yang tepat untuk menyeruput kopi hangat di malam ini. secara atmosfer, seharusnya tepat karena malam ini terasa dingin oleh karena derasnya hujan yang telah usai turun beberapa saat yang lalu, tetapi secara jam yang tertunjuk sepertinya tidak tepat, karena aku sedang tidak ingin melewatkan pergantian malam ke hari berikutnya. walau besok tak ada rencana untuk berpergian di pagi hari, tetapi memperpanjang waktu tidur dengan memutuskan tidur lebih cepat adalah pilihanku saat ini. alasannya adalah satu, yakni ketakutan munculnya bintik-bintik jerawat akan kembali menghiasi wajahku ini hahahahaha....tetapi setidaknya ini adalah alasan terbaik untuk tidur lebih awal selain alasan kesehatan lainnya :)) yup, sudah cukup lama rasanya tak menulis di blog ini. sebulan lebih sudah tak menyentuhnya, walau sebenarnya begitu banyak cerita yang ingin tertuang di hari-hari yang sudah terlalui, begitu banyak moment-moment yang seharusnya bisa tertulis di blog ini, tapi karena terlalu banyak hingga tak satupun yang mampu aku tuangkan dalam tulisan hmmmm.....dan hari ini aku kembali mengakses blog tercinta ini hahahaha....sebenarnya sejak tadi malam aku telah menulis, namun tak sempat membuka internet hingga akhirnya tulisan pertamaku di bulan ini hanya bisa terlampir dan mampir di file komputerku, yang kemudian aku posting di blogku ini.... aku hanya ingin menulis dan ingin menulis, agar aku menjadi lebih tenang. walau sebenarnya tak ada sesuatu yang penting telah terjadi,hanya saja aku ingin menulis. mungkin aku bisa mengatakan bahwa menulis adalah salah satu bentuk katarsis yang sering aku lakukan. menulis membuatku menjadi lebih tenang, membuatku menjadi lebih mengenal, membuatku menjadi lebih memahami, membuatku belajar untuk berefleksi. walau tulisannya terkadang tersirat dalam bahasa yang berbeda, namun bukankah setiap orang punya cara dan gayanya masing-masing dalam mengungkapkan buah pemikirannya?!! dan inilah cara dan gaya berbahasa yang aku gunakan. tak ada definisi khusus atau istilah tertentu untuk menggambarkan tulisanku, atau mungkin cara menulisku sebenarnya dapat terlihat, terungkap, dan terjelaskan jika aku mendalami majas yang ada sekian jenisnya dalam tata bahasa Indonesia kita, hmmmm tapi aku sudah lupa dan belum sempat mencarinya lagi di mbah google ^O^ karena aku hanya ingin menulis malam ini tanpa harus terbatasi oleh aturan2 formal dalam berbahasa. aku hanya ingin menulis dan menulis.

menulis apa?haruskah aku menulis dalam tema tertentu?seharusnya ya, ada tema tertentu dalam tulisan agar memperjelas apa yang ingin dibahas, mempersempit topik pembahasan, sehingga tulisan menjadi fokus. tetapi sayangnya, malam ini aku tidak mau membatasi topik tulisanku. karena aku hanya ingin menulis, atau jangan2 topik tulisanku saat ini adalah "menulis"??? ah sepertinya bukan, karena aku bukan membahas mengenai menulis, bagaimana menulis yang baik, bagaimana memilih topik tulisan, dan sebagainya.
pokoknya aku cuma ingin menulis segala hal yang terlintas dalam otakku ini hehehehe....

inilah akibatnya jika tidak tahu apa yang akan ditulis. beralasan bahwa ingin menulis apa saja, tanpa terbatasi oleh satu topik bahasan, tapi yang ada hanya kebingungan akan apa yang ingin ditulis. akhirnya setelah sekian menit bahkan satu jam telah terlewati, aku masih berkutat pada lembar blog yang sama, tak ada tema tertentu yang dibahas, yang ada hanya tulisan yang mungkin berbentuk rupa basa-basi belaka dan berharap tulisan ini tidak menjadi melempem hehehe.....yup, karena aku hanya ingin menulis :D


Menilik Diri

ingin menerjemahkan hati
perlu mengartikan emosi
seakan menumpuk dalam jiwa
mempersoalkan di luar diri sepertinya tak tepat
semakin dalam menilik diri seharusnya diaksikan
terus dan terus menilai ini
bukan sekedar mengintip tetapi membedahnya hingga tahu selayaknya diri bersikap
selayaknya diri mengenal
selayaknya hati dan pikiran searus
tampaknya akan percuma jika hati menentang pikiran
dan pikiran tak seirama dengan hati
terlalu lama tertumpuk, mencoba segalanya senyap
seharusnya membiarkan segalanya terdengar walau riuh tak berharmoni
sehingga dapat sunyi berharmoni

Thursday 21 October 2010

-untitled-

Tak mengerti apa yang dipikirkannya
Tak mengerti apa yang dirasakannya
Kelabilan bukan berarti menjadi tak logis
Mengutamakan id yang bernama eros akan terlihat sebagai kebodohan tanpa adanya kelogisan
Apalagi kemudian membiarkan tanatos bergetayangan hendak menyelimuti dirinya
Cobalah refleksikan apa yang telah terjadi
Tak ada kesimbangan antara eros dan moralitas
Ini bukan sekadar tentang ketidakadilan yang terjadi dalam hidupmu
Tetapi ini adalah persoalan alam kesadaranmu yang terkelabui
Cobalah untuk memahami situasi ini
Bukan mengalir mengikuti apa yang akan diinginkan id bernama eros yang juga mendorong munculnya id bernama tanatos
Hanya berharap ketika eros dan tanatos memiliki dorongan yang begitu kuat dalam dirinya
Mampukan egonya untuk mengendalikan segalanya


Oktober 21, 2010 (11:43 PM, Jakarta)

Thursday 9 September 2010

perasaan yang sama (ternyata masih ada)

beberapa hari ini jakarta diguyur hujan, seneng sih ama suasana ini, adem, sejuk, enak-lah pokoknya...tapi kadang hujan juga bisa membawa suasana lebih dramatis, kadang2 melow ngga jelas xixixixi....kayak sekarang nih gue. ngga mengerti apa yang gue rasain. pastinya happy banget kakak gue bentar lagi nyampe jakarta, ada teman ngobrol n jalan2 lagi nih huehehehe......tapi ngga ngerti kenapa perasaan yang tahun lalu bergelayut di hati n pikiran gue, tiba2 kembali muncul lagi hari ini. gue pikir udah ngga bakal muncul lagi perasaan sedih dan perasaan 'kehilangan' ini, eh ternyata eh ternyata hmmmm masih ada juga perasaan sedih itu. gimana pun juga 'jauh' itu agaknya tetaplah 'jauh', karena kita memang berada pada 'titik jalan' yang berbeda. besok gue akan bersama dua orang perempuan yang pernah 'bersama' dengan kami tetapi sejak beberapa tahun lalu telah memilih untuk tidak 'bersama' secara keimanan lagi dengan kami, dan gue merasa sedang memiliki perasaan 'aneh' aja gitu, antara senang dan sedih, jadinya aneh kan hmmmm.....ya ternyata perasaan 'jauh', 'kehilangan' itu tetap ada di hati gue. di saat melihat kedua perempuan ini akan bersukacita esok hari, dan gue sama sekali ngga mengerti dengan perasaan gue ini, mungkin gue sebut aja perasaan gue ini dengan perasaan 'aneh' aja kali ya, karena emang ngga ada kata yang tepat untuk menggambarkan perasaan gue ini hmmm. ya gimanapun juga gue harus berlajar dan berusaha untuk menerima semua perubahaan yang terjadi dalam kehidupan keluarga gue ini.....

Monday 30 August 2010

angan-anganku....

malam ini aku sedang ditemani segelas kopi yang tersisa seperempat gelas lagi (gelas lho bukan cangkir hehehehe.....), bersama laptop, bersama televisi yang tetap menyala walau aku tidak menonton tv itu (pemborosan banget sih, tapi sepi banget kalo ngga nyalain tv), eh aku matiin aja deh tv-nya, lebh baik dengerin mp3 aja, bentar ya....aku pilih playlist dulu....hmmmm......lagi dan lagi lagu dari Jamie Scott & The Towns, James Morrison, Sarah McLachlan, Norah Jones, Westlife, Five for Fighting, Nidji, White Christmas versi A1 (walaupun Christmas masih cukup lama, tapi lagi pengen ngerasain suasana natal yang menyenangkan hehehehe......), Seal, dan instrumen2 dari soundtracknya serial korea Endless Love; yang menemaniku malam ini, uhuy lengkap sudah malam ini huehehehe...... Ngomong-ngomong soal serial drama Korea Endless Love, sumpah serial ini dramatis buanget dah, 3 kali nonton serial ini dan berkali-kali juga terisak-isak diriku ini dibuatnya huks...huks....bahkan nih kalo perasaan hati sedang lebay dan sensitif, lagi masa2 kelabu, denger instrument soundtrack-nya aja, alamak diriku bisa menitikan airmata buakakakakak.
sebenarnya aku sedang ngga punya ide buat nulis malam ini, tapi ngga tau kenapa lagi pengen nulis aja gitu...sebenarnya sih tadi berniat untuk melanjutkan sesuatu pelajaran yang sudah tertunda seminggu lamanya, tapi berhubung koneksi internet sedang ngga oke, jadi link web-nya agak susah kebuka, ya jadilah batal lagi melanjutkan pelajaran ini malam ini hufffttt....
duh nulis apa yak???hmmmmm......

eh bentar lagi kita udah masuk bulan september ya, kalo katanya lagu 'September Ceria', bakal ceria ngga ya september kali ini? ngga tau ah, males mikir berat2 malam ini, pengen santai kayak di pantai aja deh huahahahaha......ngomong2 pantai nih (sok nyambung-nyambungin gitu, soalnya lagi ngga ada ide nulis, beneran ngga ada ide nih huks....huks....), wuah dari dulu nih obsesiku , suatu saat nanti kalo ada rejeki nih, aku pengen banget kursus diving, ambil licence gitu, trus pengen belajar surfing. aih banyak banget ya obsesiku...kita ngomongin obsesi atau angan-anganku aja yukkkksss........yuk mareee.....hehehehe....
kuliah di jurusan/fakultas yang telah selesai aku jalanin sebulan yang lalu, juga merupakan salah satu angan-anganku yang terwujud, Thank God (kayak tagline sebuah iklan minyak goreng gitu huehehehe.....). Walau impian ini belum 100% terwujud karena sepertinya nanggung aja gitu belum sampai dapatin profesi, tapi sejauh ini aja rasanya udah bersyukur banget bisa mengenal dunia/bidang ini yang membuat diriku yakin dan tidak menyesal telah memilih jurusan ini, walau pada awal2 sempat dipertanyakan oleh beberapa pihak kenapa aku mengambl jurusan ini, tapi ya ini-lah pilihanku dan aku senang akan itu hihihihi....Latar belakang pendidikan S1-ku kemaren merupakan salah satu cita-cita yang tercetus secara tiba2 beberapa bulan sebelum kelulusan SMA. Sama sekali ngga pernah terlintas akan memilih jurusan ini awalnya, tetapi setelah berkenalan dengan seseorang yang memiliki kehidupan yang unik-lah yang membuat diriku jadi bercita-cita untuk melanjutkan sekolah di Psikologi dan bermaksud setelah kuliah ini aku bisa membantu orang ini berubah, tapi eng....ing...eng.....huahahaha ternyata aku salah besar !!!! belajar psikologi membuat diriku sadar bahwa bukan orang itu yang aku harus bantu untuk berubah, tapi justru dan ternyata hidupku yang aku pikir oke-oke aja, ternyata complicated juga yakkk....hidupku yang aku pikir baik dan lurus2 aja, eh ternyata emang bener lurus tapi selama itu aku ngga sadar bahwa ternyata aku bener2 lurus sampai2 ngga tau kehidupan2 lain di sekitarku, naif banget-lah....aku yang harus membenahi diriku sendiri, kuliah di psikologi membuatku lebih mengenal siapa diriku, manusia, dan kuliah di sini juga membuatku lebih banyak merenung tentang kehidupan, aih-aih.....ya begitulah, Psikologi memang menarik kalo emang kita suka dengan bidang ini sih.....

impian berikutnya adalah seperti yang aku tulis di atas, aku punya impian untuk bisa belajar diving dan surfing kayaknya keren aja gitu bisa menikmati keindahan laut, apalagi negeri kita yang luar biasa banyak pantainya yang indah ini katanya juga punya keindahan bawah laut yang tiada taranya (ceile bahasaku hehehehe.....), hhmmmm kapan ya bisa melakukannya......

impian berikutnya adalah bisa jalan2 ke luar negeri, uhuyyyy, pengen bisa ke UK a lias United Kingdom (England, Ireland, Scotland, Wales), pengen ke Perancis, Spanyol, kemana aja deh hehehehe.....pengen, tapi kapan ya hehehe...prepare dulu aja deh di Indonesia, belajar bahasa yang baik, nabung, trus apa lagi ya yang perlu disiapin????hmmmm....

Berhubung salah satu impianku adalah bisa jalan2 ke luar negeri, maka impian jangka pendek yang sedang dalam proses belajar nih adalah bisa ngerti n ngomong bahasa asing lain selain bahasa inggris (alah kayak bahasa inggrisku udah oke aja yak hehehehe....). yups, sekarang sedang sangat (duh boros banget kata2ku xixixxixixi...) berusaha untuk belajar bahasa perancis. wuah keren deh balejar bahasa ini, unik banget (red. 'sulit' hohohohoho.....), tapi kudu belajar nih, minimal bahasa sehari-harinya aja biar nambah2 ilmu buat diri sendiri deh.....fyi, aku belajarnya secara otodidak, jadi perlu usaha yang sepertinya agak lebih (karena mesti memotivasi diri sendiri sangat.....). besok ato kapan deh aku kasi tau link web yang aku pake untuk belajar bahasa perancis ya, jadi mungkin teman2 yang juga berminat untuk belajar bahasa asing khususnya perancis, bisa membuka situs itu sehingga bisa belajar bahasa Perancis secara otodidak seperti aku juga ya.....awalnya aku tuh pengen belajar bahasa spanyol dan aku juga udah dapat referensi untuk belajar bahasa spanyol ini secara otodidak, tetapi aku urungkan dulu niat itu, karena lebih tertarik untuk belajar bahasa Perancis yang unik itu, sebenarnya antara bahasa Perancis dan Spanyol ngga terlalu berbeda jauh, terutama untuk nouns-nya yang punya gender maskulin dan feminin, jadi mungkin (ini mungkin lho, karena aku juga belum paham banget sama kedua bahasa ini, jadi kalo ada kesalahan mohon koreksi ya....) kalo kita belajar bahasa perancis kita bisa lebih mudah belajar bahasa spanyol, atau sebaliknya.

untuk sementara, masih ini aja sih impianku, besok2 kita lanjut lagi deh ya....udah mulai ngantuk nih dirikyu hehehe....bye...sweet nite :))

Thursday 26 August 2010

Ingatkah Kalian....? (IPA 5)

Ingatkah kalian kenapa IPA 5 terbentuk ? terbentuk karena 'ulah' teman-teman yang tidak rela dimasukkan ke kelas IPS kan ??? hahahaha.....tapi syukur juga sih kalo ngga ada 'ulah' teman-teman ini, mungkin aku akan tetap di kelas IPA lainnya yang kurang aku suka hehehehe......II IPA 5 kita adalah kelas IPA 5 pertama yang tercatat sejarah SMANIKA, bener kan??? maka patutlah berbangga menjadi penghuni-penghuni pertama di IPA 5 ya teman2 hehehe.....
Ingatkah kalian dimana kelas kita pertama kali ? Yups, kelas kita dekat koperasi, dekat markasnya om Ferdi (aih2 apa kabar ya Om Ferdi??? xixixixi.....)
Ingatkah kalian siapa wali kelas kita ketika kelas II IPA 5 dulu? hayooo siapa??? Wali kelas kita itu Ibu Ros, Guru BP/BK lho......
Ingatkah kalian, siapa teman duduk kalian dulu??? kalo aku sih teman dudukku Rian Septarizanty (oops sorry kalo salah penulisan namanya :)), trus yang duduk dibelakangku, Lita n Lita duduk sama Itot, trus...truss....hayooo siapa duduk dengan siapa????
Ingatkah kalian siapa guru2 yang pernah kalian kerjain dulu???ada banyak sih ya guru yang jadi bahan keusilan kalian hahahahaha....salah satunya itu lho guru Bahasa Indonesia kita? ada yang ingat namanya? ya, Pak Jabe a.k.a Pak Jabar, salam damai ya pak hehehehe......
Oya ingatkah kalian siapa ketua kelas kita sewaktu kelas II IPA 5 dulu? aku agak lupa Ank a.k.a Amir ato Anam ya???yang mana nih teman? trus bendahara, sekretarisnya siapa ya???hmmmm agak lupa, faktor umur kalee ya hihihihihi......
Seingat aku, waktu kelas II dulu, ada teman yang lupa keluarin contekannya dari lembar ulangan bahasa inggris deh?ayo ngaku siapa itu?xixixixixixi.......
Trus pas kelas II ada yang pacaran juga ama anak kelas tetangga kan??? hohohoho.....
ada cerita lain lagi yang kalian ingat sewaktu kelas II???mari-mari kita berbagi cerita.........

Dan kelas III pun tiba.....III IPA 5 ato sempat dikenal juga sebagai XII IPA 5
wuah ketika masuk kelas III, ada teman yang pergi dan ada teman baru yang datang, kayak barter-an murid gitu huehehehe.....Cink pindah ke IPA 2 (bener ngga teman???maap keun kalo salah ya.....) dan Mocenk sebagai newcomer di XII IPA 5. tapi Cink tetap dihati IPA 5 koq :)))
Ingatkah kalian Wali kelas kita saat kelas XII IPA 5 ? Yupz, Wali kelas kita adalah Ibu Retno Palupi (maaf kalo salah penulisan dan nama). oya katanya bu Retno lanjut sekolah S2 ato S3 lagi ya? wuah hebat2 bu, sukses selalu buat Ibu ya.....
Ingatkah kalian siapa maskot IPA 5 ? Kalo ngga salah Soel ya?hehehe...pisss teman.
Ingatkah kalian siapa teman yang paling berjasa dalam kelas kita, karena dia rela banget mau beliin titipan kita di kantin ato koperasi? Hayooo siapa....?Candraaaaaa.....duh apa kabar teman kita yang satu itu?dimana ya dia sekarang???
Ingatkah kalian, kalo kita satu kelas pernah bolos di mata pelajaran Bahasa Inggris? hehehehe, kasian betul pak Beko sudah cape2 datang ke kelas, maap pak :))
Ingatkah kalian, kita punya baju dan pin kelas kan???masih disimpan ngga? kalo aku masih ada, malah udah ngga mau dipake lagi, biar jadi kenang-kenangan......
Ingatkah kalian, kalo dulu kita sering kumpul2 di bawah pohon depan musholla.....
Ingatkah kalian masa-masa yang pernah kita lalui bersama?
hmmmmm.....IPA 5 mari berbagi cerita teman....

Wednesday 25 August 2010

Ingatkah Kamu....???

Kita selalu bersama....
Ketika kecil, rasanya kita sering memakai baju yang serupa
Ketika kecil kita selalu tidur bersama....
Ingatkah kamu, ketika kita kecil dulu, tidak jarang kita membatasi wilayah tempat tidur kita dengan guling? hahahaha...lucu bila mengingat itu, sama sekali ngga penting kalo diingat-ingat....
Ingatkah kamu, kalo kita punya celengan gentong plastik, kalo ngga salah dirimu celengan warna hijau, dan diriku warna merah, ato sebaliknya ya???hmmmm lupa. kemudian hasil dari tabungan itu kita beli gameboy yang cukup nge-trend ketika itu, ada kata-kata "bego loe !!!" dan musiknya yang khas sekali, duh..duh bangganya punya gameboy itu dulu ;p
Rasanya kita jarang sekali bertengkar....
Pernah ngga ya??? mungkin pernah kali ya, tetapi untungnya kenangan itu tidak tersimpan dalam memoriku, jadi tak ada satupun kenangan ketika kita bertengkar yang terekam dalam ingatanku.
Ingatkah kamu foto kita berdua ketika kecil dulu? foto kesayangan kita, yang tampaknya sekarang ada tersimpan dalam kamarmu. Kita sama-sama memejamkan mata kita dengan sengaja tapi seakan-akan tidak disengaja, hahahaha ada-ada saja ya kita.....
Ingatkah kamu, ketika jaman cupu-cupu dulu, kita dengan bangganya memiliki style rambut yang sama? Katanya keren, tapi kalo sekarang diliat lagi foto-foto kita jaman cupu dulu, koq rasanya ngga ada keren-kerennya ya, malah nyesel banget kenapa kita bisa begitu terhipnotis dengan tatanan rambut yang demikian adanya hahahaha.....
Ingkatkah kamu, kalo dulu kita begitu menyukai boyband-boyband Eropa yang tentunya terdiri dari komponen cowok-cowok ganteng. Westlife, Ultra, 911, apa lagi ya?mungkin dirimu ingat??? sampai-sampai kamarmu dipenuhi oleh poster-poster para cowok-cowok cool itu....hahahahaha......
Ingatkah kamu, dulu kita pernah diam-diam nonton film sweet november di tengah malam, padahal kalo dipikir film itu kan ngga ada aneh-anehnya ya, hahahahaha.......
Ingatkah kamu, kalo dulu kita pernah nonton para artis dan model dari ibukota yang entah kenapa kita jadi nge-fans sama mereka, padahal baru kali itu kita tau dan kenal mereka, ada fotomu juga kan dengan mereka, norak abis, terutama dirimu hihihihi, ngga usah dibahas aah........ ;p
Ingatkah kamu, kalo kita sama-sama pernah anti sama jenis makanan tertentu, dirimu pernah sangat anti dengan ikan dan diriku dengan pepaya (sampai sekarang sih diriku masih meng-anti-kan itu xixixixi....)
Ingatkah dirimu, kita pernah mencicipi atau lebih tepatnya memakan ikan asin beraksesoris kecoa??? oooough big no no banget !!!......
Ingatkah kamu, 4 tahun yang lalu kita pernah sama-sama ketakutan di dalam kamar ketika segerombolan orang-orang ngga penting membuat ulah di kostmu???kita cuma bisa diam,saling berpegangan tangan, dan saling bertatapan penuh ketakutan......
Ingatkah kamu, kita pernah bersama duduk di bagasi mobil demi ikut jalan-jalan, uuhhh heran mau-maunya ya kita seperti itu saat itu......
Ingatkah kamu, kita sering curhat-curhatan berjam-jam lamanya melalui telepon???

Ingatkah kamu, kita pernah mempunyai impian untuk membuat 'rumah' bagi 'mereka' seperti di film patch adam.
Ingatkah kamu, kita punya impian lain yang belum terwujud? someday harus bisa terwujud ya.....
Ingatkah kamu, kita pernah berbicara serius, kemudian, menangis, dan kita berpelukan?
Ingatkah kamu, begitu banyak cerita yang kita lalui bersama di masa lalu.
Lalu dapatkah kita membuat cerita-cerita bersama lagi di masa depan?
hmmmmmmm aku selalu ingin membuat cerita bersamamu, walau kehidupan yang dilalui tampaknya akan sulit untuk ditebak, walau kehidupan yang akan terlewati akan begitu berbeda di masa depan, tetapi aku ingin selalu berbagi cerita denganmu......

Tuesday 24 August 2010

Kita yang Sebenarnya....

Menjelang pergantian hari selasa ke rabu, dan inspirasi kembali muncul (ting...ting....ting.... huehehehe....)

salah satu quote dari tokoh ternama yang menjadi favorit gue adalah quote dari Mr. Paulo Coelho (btw, hari ini ulang tahunnya Mr. Coelho lho adalah salah satu penulis yang sangat menginspirasi, happy birthday Mr. Coelho :)))) yaitu
'Problem' is the name of a tool created define who we are
Quote ini sebenarnya sudah tertulis di salah satu sisi halaman blog gue, saking senengnya gue ama perkataan dari Mr. Paulo Coelho ini. dan emang bener masalah yang terjadi dalam hidup kita merupakan cara atau alat yang dapat membentuk dan menunjukkan siapa diri yang sebenarnya. ketika masalah datang dalam hidup kita, bagaimana cara kita bertindak, berpikir, dan bertutur kata dalam menghadapi sebuah masalah adalah cermin siapa diri kita sesungguhnya. ketika masa genting melanda, kita bisa bertindak dan berpikir apapun, dari melakukan hal-hal yang sangat bodoh hingga melakukan hal-hal yang sangat licik, di sinilah akan terlihat bagaimana kita yang sebenarnya. menurut gue, saat kita memiliki masalah, kita dalam kondisi yang (sangat) terpuruk, terkadang masalah itu membuat kita merasa terancam, tetapi apapun masalahnya seharusnya kita tetap mampu menggunakan pikiran dan hati kita secara jernih dan matang, sebab segala hal yang kita lakukan akan memberikan konsekuensi terhadap hidup kita dan juga hidup orang lain.

Standing in the rain by Jamie Scott & The town

Lyric of Standing in the rain by Jamie Scott and The Town

While you’re talking to me
With blood on your hands
You’re tired of being a stranger
Tied up in his plans
You’ll cry forever and all you want to know is how you ever got here
Why ain’t he loving you

Hope you just don’t stop praying when the waters fall
‘Cause standing in the rain ain’t gonna leave you dry
People say your love pure one of a kind
But standing in the rain ain’t gonna leave you dry

People say no

We all fall sometimes
Get burned sometimes
Get cut wide open
Thought you’d learn by now

So why you want to do this
Why you want to fall
Why you keep pretending
To make sense of it all

I hope you just don’t stop praying when the waters fall
‘Cause standing in the rain ain’t gonna leave you dry
So stand up feel the light
Don’t you want to see all that you’ve got inside
Your love pure one of a kind
But standing in the rain ain’t gonna leave you dry

So take the chains off your world
‘Cause they ain’t gonna do you well
Take the lock from your heart
Open it ’cause it ain’t hard
It ain’t hard

Oh woman just don’t stop praying when the waters fall
‘Cause standing in the rain ain’t gonna leave you dry
So stand up feel the light
Don’t you want to see all that you’ve got inside
Your love pure one of a kind
Standing in the rain ain’t gonna leave you dry
Said your love is one a kind
Standing in the rain ain’t gonna leave you dry

lirik lagu di atas adalah salah satu lirik lagu yang gue suka banget, gue suka banget lagu ini, T O P B A N G E T !!! awalnya gue cuma sekedar suka denger lagu2 Jamie Scott & The Town-nya doank, tapi pas gue search liriknya dan gue resapin maknanya, wow dalam banget. di tambah dengar suara dari Jamie Scott yang asyik, bikin lagu ini makin WOW aja buat gue.......

terjadi (kembali).....

kadang ada hal-hal yang tidak mampu kita ucapkan secara lisan tetapi mampu kita ungkapkan melalui tulisan. Namun kali ini, baik lisan maupun tulisan agaknya sulit terucap dan terungkap. sangat tidak mengerti apa yang gue rasakan, lega, takut, tetapi satu yang pasti adalah gue sangat, sangat, dan sangat bingung. gue dalam dilema, apakah harus sepakat dengan yang gue sepakati tetapi ngga rela juga membiarkan dia yang tidak sepaham menjadi jauh.
sedih banget ketika mendengar kata-kata yang terucap dari bibir-mulutnya, gue tau ini sangat tidak mudah baginya, apakah dengan melepaskannya semua akan terselesaikan? gue tau dia sangat marah, tetapi apakah keputusan untuk menjauhinya menjadi tepat? gue tau dia sangat kecewa, tetapi apakah membiarkan dia jalan sendiri adalah hal yang baik? gue tau dia cuma ingin menunjukkan ketegasan dan rasa kasih sayangnya, tetapi apakah dengan memaksanya tetap bersama menjadi sesuatu yang membahagiakan bagi semua? gue ngga mengerti, gue belum sampai pada taraf pemahaman yang sedemikian adanya. gue bingung, gue takut, gue sedih. gue tau segala 'kehilangan' ini adalah sesuatu yang terberat yang terjadi (kembali) dalam lingkaran kehidupan ini.

Friday 20 August 2010

DAN HARI INI MENJADI LEBIH DEWASA................

,hmmmm....baru aja semalam posting dengan menanyakan sampai kapan ya gue belum bisa menerima keadaan yang sudah tak dapat berubah lagi? dan ternyata hidup itu memang penuh misteri dan penuh cerita yak??? Bersyukur banget hari ini gue sangat diberi kesempatan oleh BELIAU untuk merasakan kedewasaan yang sebenarnya (walah dewasa dalam hal apa ini????hayooo2....huehehehe...) dewasa dalam berpikir, kemudian melontarkan hasil pemikiran itu dalam bentuk rangkaian kata-kata, dan berharap bisa segera terwujud dalam tindakan gue (ceile ckckckck...... ;p). kadang kita perlu meluangkan waktu untuk benar2 berbicara dari hati ke hati, dan pastinya dari orang ke orang (secara nyang punya hati kan orang yak hihihihihi.....) secara dewasa, arif, dan bijaksana (ampyun PPKn banget nih bahasanya.... ^0^), tapi ini serius lho, gue bener2 ngerasa (sebenarnya dari beberapa waktu lalu sih udah ngerasa juga, cuma hari ini totally ngeh aja gitu) bahwa kita sangat, sangat, dan sangat perlu untuk meluangkan waktu untuk mewujudkan kedewasaan itu, mengingat umur yang sudah sepantasnya dikategorikan dewasa, maka sewajarnya pula-lah bertindak, berucap, dan berpikir secara dewasa pula. biar terjadi sinkronisasi antara usia kronologis dan usia mental.

untuk pertama kalinya setelah setahun lamanya topik pembicaraan antara gue dan dua perempuan ini, yang seakan2 terkubur di dalam alam bawah sadar ini, kembali terkuak (aih2 kata2nya a la investigasi infotaiment gitu buakakakak). kenapa gue bilang 'seakan2 terkubur di dalam alam bawah sadar ini' karena sebenarnya gue dan 2 perempuan ini sangat tau bahwa masih ada problematika yang terjadi dan belum terselesaikan dalam lingkaran hidup kami, hanya saja kami seperti mengendapkan problem itu dan seakan2 semuanya telah terselesaikan setahun yang lalu. dan ternyata belum dan hari inilah adalah kesempatan buat gue dan 2 perempuan ini untuk membahasnya. walau kami terbentang jarak dan waktu yang berbeda, tapi syukurnya kami masih berada pada alam yang sama yaitu alam realita kehidupan, sehingga jarak dan waktunya pun bukan menjadi halangan untuk memahami problem yang sudah terjadi. menurut gue kadang masalah yang ada bukan sekedar dicari jalan keluar dan penyelesaian yang terbaik saja, tapi yang tidak kalah pentingnya adalah bagaimana memahami masalah tersebut supaya kita tau apa yang mesti dan tidak mesti kita lakukan.

begini, walau gue belum bisa membahas problem ini secara terperinci (mungkin pada tulisan2 selanjutnya, yang entah kapan tulisan tersebut bisa terpasang dalam blog ini), tapi gue cuma ingin berbagi cerita dan pengalaman bagaimana gue secara pribadi menyikapi proses pendewasaan yang berlangsung dalam hidup gue. problem yang terjadi ini, menurut ukuran pribadi gue, gue merasa ini adalah salah satu masalah yang cukup membuat otak gue tidak berhenti untuk terus bekerja karena memikirkan apa yang telah terjadi (jadi syukur juga sih ada masalah ini, jadi otak gue ada kerjaannya xixixixi....). yang kemudian membuat gue menjadi sadar bagaimana proses perjalanan kehidupan dan keimanan seseorang sehingga ia menemukan 'jalan dan transportasi' yang baik menurut ukuran orang tersebut yang mungkin bisa membawa ia ke area hidup yang lebih nyaman dan santun. tidak mudah memang untuk menerima jalan dan transportasi yang dipilih oleh orang lain, padahal secara keyakinan pribadi gue, gue sudah yakin dengan sangat bahwa jalan dan alat transportasi yang telah kita gunakan bersama sejak kita masih imut2 dulu (jiaaah imut2 huahahahaha....) merupakan jalan yang sudah tepat dengan alat transportasi yang pastinya juga sudah nyaman dan pewe-lah buat kita, tetapi ternyata hidup itu memang penuh misteri (bukan hanya misteri nenek lampir atau misteri gunung berapi yak hohoohoohoho....) dan penuh dengan cerita yang tidak bisa kita tau plot ceritanya seperti apa. gue mungkin bisa membuat draft cerita mengenai seperti apa hidup gue di kemudian hari (yang pastinya kita tidak mungkin terlepas bahwa draft yang kita buat tentunya perlu persetujuan dari BOS BESAR pula kan :p). tetapi kemudian gue nyadar bahwa kita tidak mungkin bisa membuat kehidupan orang lain juga kan???? manusia itu unik, lucu, dan kreatif, sehingga setiap manusia pun punya keinginan untuk membuat draftdraft kehidupannya masing2, dan yang kemudian draft2 tersebut menjadi sangat berbeda dengan apa yang gue miliki, apakah gue bisa memarahi dan mengatur orang tersebut untuk mengikuti draft milik gue? kalo bicara bisa, ya pasti bisa2 aja sih, apa sih ngga mungkin, tetapi apakah ketika gue memaksa orang lain tersebut untuk mencontoh draft gue, kemudian gue dengan segala keangkuhannya sudah yakin bener bahwa draft gue adalah yang paling bener sejagad raya ini?? ya ngga-lah, nyang mesti diingat adalah apapun draft kehidupan kita, BOS BESAR-lah SANG PENENTU mana yang bener dan mana yang tidak. gue sama sekali ngga punya hak untuk menentukan mana yang baik bagi orang lain, sebab apa yang terbaik buat ge belum tentu terbaik bagi orang lain. memang berteori dan bercerita itu gampang2 susah, dan kalo soal praktek itu yang susah2 gampang huahahahaha......dan ini yang gue alami, gue dengan mudahnya berteori kepada orang : 'coba deh pahami apa masalahnya, gitu aja susah' dan ternyata emang susah, memahami sebuah masalah yang bertentangan dengan apa yang gue harapkan, memang susah untuk dipahami. memerlukan kedewasaan yang sangat untuk bisa menerima dan kemudian memahami, dan akhirnya berdamai dengan masalah tersebut. apakah gue sudah mencapai titik-titik itu, jawabannya adalah belum. gue belum memiliki kapasitas yang mencapai titik 100 % berdamai dengan masalah yang satu ini, gue terus berusaha meng-upgrade diri gue supaya gue bisa mencapai titik damai dengan masalah, caranya adalah dengan memberanikan diri untuk membuka hati dan pikiran bahwa segala yang terjadi dalam hidup gue belum tentu segalanya sesuai dengan harapan gue, memberanikan diri untuk berkomunikasi dengan orang yang bersangkutan mengenai masalah ini, dan ternyata gue baru sadar bahwa self-disclosure itu memang perlu dalam membina relasi, apapun bentuk relasinya.
dan akhirnya gue ngerasa hari ini gue sedikit meng-upgrade hidup gue agar menjadi lebih dewasa......

Thursday 19 August 2010

sampai kapan???

hi...sudah cukup lama ngga menyentuh dan menulis di blog ini, hmmm kangen banget rasanya.....dan di waktu dini hari ini, gue mendapatkan inspirasi buat menulis. memang ngga bisa dipungkiri, inspirasi itu sering muncul pada waktu tengah malam, mungkin karena sunyi sepi sendiri (alah ini kan penggalan lagu jaman emak-bapak kita yak huehehehe....) jadi yang paling mudah terdengar adalah suara diri kita. walaupun sebenarnya setiap saat, dari pagi sampai malam, dari malam sampai pagi lagi, kita selalu bisa mendengar 'suara diri' tetapi yang paling terdengar jelas adalah saat2 dimana kita berada pada kondisi yang tenang dan tidak gaduh, dan biasanya situasi tersebut datang pada waktu malam hari atau subuhlah (setidaknya ini yang gue alami secara pribadi). Wuah kalo terus2 tidur malam atau subuh cuma buat nemu inspirasi aja sih, ngga bener juga yak alias ngga sehat, mengorbankan waktu tidur kita untuk mencari inspirasi, hmm lama2 nyang ada inspirasi jadi ngga muncul2 karena otak yang kurang istrihat so jadi tumpul xixixixi, tapi sekali2 buat begadang sepertinya ngga ada masalah ya (kayak lagunya Rhoma Irama aja, begadang jangan begadang kalo tiada artinya...huahahaha... dangdut ditengah malam, nah lho nge-fans ama bang oma??!!!! huehehehehe....dangdut is the music of my country-lah yak, sekali2 denger berbagai aliran jenis musik kayaknya ngga apa2 buat nambah2 referensi lagu, lho????!!!! ya sutra-lah ya......).gue mulai aja ya topiknya.....

begini, secara pribadi, sampai detik ini (setidaknya sampai gue selesai menulis ini), sudah setahun lamanya, gue masih aja stag pada satu pertanyaan: 'Sampai kapan?'.... mungkin ada yang bertanya sampai kapan apanya?. sampai kapan gue bisa benar2 menerima apa yang sudah terjadi (sorry gue belum bisa memberitahu secara spesifik). gue tau bahwa apa yang terjadi sepertinya memiliki sedikit kemungkinan untuk kembali seperti pada mulanya, gue sadar akan hal itu. tapi gue masih melakukan 'defense mechanism' untuk menjaga dan mempertahankan ego gue (ya sidikit pake istilah psikologi-lah ya :p). gue masih denial terhadap apa yang sudah terjadi. ketika gue benar2 ingin menerima situasi ini, ada saja yang membuat gue mengurungkan niat untuk menerima situasi ini, karena pada dasarnya gue belum rela, gue belum ikhlas. sebenarnya gue capek, gue sedih, gue pengen banget marah, tapi gue ngga bisa. gue juga ngga bisa menyalahkan ketika seseorang telah membuat sebuah pilihan dan pilihan itu bertentangan dengan padangan dan pilihan gue, gue juga ngga mungkin memaksakan orang lain untuk mengikuti apa yang gue inginkan, karena setiap orang punya kebebasan untuk memilih, ya seperti katanya Jean-Paul Sartre (humanity is freedom. no matter what a person has been, he[she] can choose to be different). dan sampai kapan ya gue akan begini????huffftttt.....

Friday 6 August 2010

hargai donk !!!!!

DAM*!!!!!! sorry kalo tulisan gue hari ini diawali dengan kata yang tidak menyenagkan, tapi ya mau gimana lagi eeeerghhhhh !!!!! gue sedang tidak berada pada status emosi yang stabil !!!! bahkan saking emosi gue meluap-luap, untuk menekan tombol keyboard-pun aih2...serasa udah mau bolong aja tuh keyboard. kesel banget nih gue ama 'seseorang' yang selama ini ngga sadar kalo dirinya tuh sering banget nyakitin orang. dari perilakunya, dari tutur bicaranya, dari sikapnya, plisss walaupun kamu sudah dikatakan tua secara usia kronologis, tapi usia emosimu masih aja sarasa anak ABG yang emosinya meluap2, eits tau ngga sih tuh orang, sadar umur kek !!!! aaarghhh, emosi gue. hargain donk usaha yang dibuat orang terhdap kamu, hargain !!!! kamu tuh bisanya hanya mengkritik, tapi tau ngga sih belum tentu segala yang kamu lakuin tuh benar!!! no bodies perfect !!!!! huuuuuuh.....bener2 nih orang, pengen banget gue sumpel mulutnya.....hey !!! kalo takut apa yang dilakukan orang lain salah, ya sudah loe aja yang lakuin sendiri, ngga usah komplain dengan apa yang sudah orang lain buat, tapi loe sendiri kagak mau rempong !!!! eeeeeghhhh!!!!!


sorry gue cuma pengen meluapkan emosi gue !!!! kalo ada yang merasa tersinggung, ya mungkin ini teguran juga buat loe, dan tentunya teguran buat gue sendiri juga biar gue pribadi jadi sadar bahwa gue harus menghargai sekecil apapun yang orang lakuin terhadap gue......


thanx....

Friday 30 July 2010

hmmmm

astaga udah jam 00.53 WLA (WLA????? waktu laptop aku xixixixi....).....
nah lho...gue belum memulai untuk kembali 'bersentuhan' dengan hasil skripsi yang sudah diserahkan selasa kemaren. wow kenapa gue harus menyentuh skripsi itu lagi????pikirnya itu sudah menjadi bagian masa lalu gue, ternyata diriku masih berhubungan dengan masa lalu itu, memang ya kita emang ngga pernah bener2 terlepas dari masa lalu (hahahayyhayyhayyy lebay.com lagee neg gue...). jawaban dari mengapa gue harus menyentuh skripsi gue lagi adalah....teng nong neng nong (baca dengan menggunakan nada yee hohoohoho), tadi sore Pembimbing I gue meminta gue kembali mengedit skripsi gue biar menjadi lebih singkat dan padat untuk keperluan tertentu, dan beliau meminta gue untuk menyelesaikan editan tersebut dan mengirimkan ke email beliau besok pagi...hmmm...trus kenapa gue belum sama sekali menyentuh skripsi itu???alasanya bukan karena malas tapi karena gue dari tadi sedang mencari lowongan pekerjaan....ya semoga dalam waktu dekat, ada perusahaan yang mau menerima gue (harapanpenuh.com hmmmmmm.....).
ya sudahlah kalo gitu it's time to start editing....bye2 ^0^

Thursday 29 July 2010

wow.....hari ini.....wow.....

alt=""id="BLOGGER_PHOTO_ID_5507166797733679474" />

Allllohhhaaaa........

wow hari ini benar2 Amazing....hari ini adalah 'akhir dari langkah menuju awal kehidupan sebenarnya' (ceile bahasa gue ini, maksudne opo toh???). yups, hari ini adalah one of unforgettable moment of my (our) life. Why? kalo mau diinget2 kejadian yang telah terjadi tadi siang, wow.....mungkin terkesan berlebihan, tapi ini benar2 moment yang mengharukan buat kami. ketika seorang Pembantu Dekan (Pudek I) di fakutas kami menyatakan bahwa semua dari 51 orang yang hadir mengikuti judicium pada tgl 28 July 2010 telah berhak mendapatkan dan menyandang gelar S.Psi ditambah lagi ketika Dekan kami memanggil nama kami satu per satu untuk mengambil transkrip nilai kami dengan menyebut nama + gelar kami....wow..... wow...inilah kenapa pada awal gue nulis 'akhir dari langkah menuju awal kehidupan sebenarnya'.akhir, karena hari ini adalah akhir dari study yang kami jalani setelah 4 tahun (buat gue dan teman2 seangkatan, tapi buat senior2 yang begitu mencintai kampus dan memiliki kesibukan sehingga harus menempuh kuliah lebih dari 4 tahun :p) dan hari ini juga merupakan awal menuju kehidupan yang sebenarnya, awal memulai karir, awal menjadi individu yang (semoga dan berharap) lebih baik dan dapat meingkatkan level hidup kita (bukan hanya dari segi materi, tetapi yang lebih penting adalah level kebermanfaatan kita [diri pribadi] terhadap Sang Causa Prima, sesama makhluk, dan lingkungan kita [ceile bahasa gue xixixixi...]), awal menghadapi hidup yang penuh kejutan di luar sana, awal untuk menggunakan ilmu2 yang telah didapat....beban kah???kalo kita sudah berpikir bahwa semua yang kita jalani adalah beban, maka semakin beratlah kita melangkah dalam hidup ini, tetapi ketika kita berpikir bahwa apapun yang terjadi di depan sana, harus kita nikmati dan syukuri sebab itu adalah proses menuju kehidupan yang lebih baik (dengan catatan adalah kita harus rajin2 mengevaluasi setiap tindak-tanduk yang telah kita lakukan ya), maka semoga kita bisa melihat sisi positif dari hidup yang kita jalani. lha koq gue jadi seperti memberikan petuah2 yak??? huahahaha...sebenarnya gue nulis seperti ini adalah teguran juga buat diri gue pribadi. gue ngga pengen cuma menjadi ahli dalam berteori tapi harus mantap juga dalam bertindak.

ya kita kembali lagi ke topik 'hari ini'....
hari ini seperti mimpi buat gue, tapi gue juga ngga mau terus2 hidup dalam mimpi, pengen juga merealisasikan mimpi2 itu dalam kehidupan nyata dan hari ini gue secara pribadi dituntut untuk memperbaiki hidup gue, mempertanggungjawabkan hidup gue, dan tentunya punya angan2 moga gue segera dapat pekerjaan hehehehe...somaga angan2 bisa segera terwujud....wow hari ini benar2 deh.....wow banget dah.....
gue sangat bersyukur bahwa gue diijinkan untuk merasakan moment ini,
Thanks for everything my LOVELY CAUSA PRIMA \(^,^)/

Tuesday 27 July 2010

Ketika semua sama.....

nah udah hari selasa aja nih dan gue masih belum tidur, mengapa???bukan karena ngga bisa tidur, malah pengen banget tidur, tapi kudu memberikan 'sentuhan terakhir' pada skripsi tercinta, sebelum besok (eh koq besok ya, ini kan udah selasa, harusnya ntar pagi maksudne hehehehe...)diserahterimakan ke arsip perpustakaan (hayyyayyyaaa.....)......sembari mendengarkan lagu2 dari jamie scott and the town, james morrison, ryan cabrera, n guy sebastian (love their songs !!!), diiringi suara ngiiik...ngikkk...ngiiik... (suara apakah itu???) apakah suara orang asma kah?pastinya bukan....lalu???? suara piggy (oooughhh....piggy di tengah kota???? ^o^) ya pastinya bukanlah....gue sedang diiringi oleh lagu2 yang oke punya plus...plus...(ooow plus..plus ??@#$!*!!??? kidding) backsound suara printer yang ngiiik...ngiiik...ngikkkk.....huahahahahaha.....
eiiits sebenarnya gue bukan mau cerita bunyi ngiiik...ngikkk ini, mungkin pada bingung kali ya, title of the post aja 'ketika semua sama' kaitannya sama ngiiik...ngikkk...ngikkk itu apa????!!!! itu cuma sebagai pengantar untuk masuk ke topik pembicaraan yang serius (yakin serius????mudah2an....tergantung bagaimana anda menerima isi pesan dari tulisan ini..)

dan gue bakal memulai ceritanya ya guys/gals.....

sebenarnya ide tulisan ini muncul 2 hari yang lalu, di saat gue sedang di gereja, tiba2 gue dapat ide buat nulis di blog ini, bukan berdasarkan hasil khayalan gue, tapi berdasarkan hasil pengamatan atau bahasa kerennya observasi kilas gue di gereja tersebut. gue sih bukan mau ngebahas gedungnya seperti apa atau isi khotbahnya apa, tapi gue observasinya dari sisi yang lainnya....gue ngeliat gimana individu-individu yang ada di dalamnya (yang salah satu individu tersebut adalah gue) berinteraksi. ketika di gereja itu, gue merhatiin siapa yang duduk di sebelah gue, di depan gue, di seberang gue. siapa yang duduk di deretan paling depan, kalo paling belakang gue ngga bisa ngeliat secara gue duduknya di tengah, kalo gue ngelirik2 ke belakang, nanti dipikir apa lagi, gue kan cuma observasi kilas aja.....kembali ke topik ya....nah pas gue ngeliat orang-orang yang ada di gereja itu, pastinya ngga semua dapat tertangkap oleh mata gue, yang tertangkap oleh mata gue inilah yang menjadi bahan gue buat gue olah di otak gue mengenai mereka khususnya bagaimana kedudukan mereka ketika berada di gereja. Mungkin tidak hanya di gereja saja tetapi di tempat-tempat ibadah bagi umat agama lainnya juga, gue menggunakan gereja bukan maksud untuk mengkotak-kotakan keyakinan tertentu, gue menggunakan objek ini dengan alasan ini yang ada di sekitar gue. begini dari hasil penilaian gue (entah mungkin ada dari anda yang tidak sepakat dengan hasil penilaian dan pemikiran gue, but it's ok!!bukankah perbedaan pendapat dan pandangan itu adalah hal yang lumrah terjadi toh....):
gue seneng banget ketika kita berada di rumah Tuhan atau di tempat ibadah, karena di tempat itulah kedudukan kita sejajar, kedudukan kita setara. walau tetap ada struktur organisasi yang melingkupi (mungkin) setiap tata organisasi keagamaan, misalnya ada pendeta (atau imam atau pemimpin agama) yang berkedudukan sebagai ketua dari tempat ibadah tersebut (maaf jika gue salah dan tolong koreksi jika terjadi kesalahan itu), tapi bukan struktur kedudukan organisasi itu yang gue maksud. yang gue maksud dengan kedudukan di sini adalah bagaimana kita ditempatkan dalam tempat ibadah itu, kita sama, kita setara, kita sama-sama memiliki niat yang sama ketika berada di sana. oke, mungkin ada yang benar2 niat untuk membangun iman keyakinannnya dengan sungguh2 dari dalam lubuk hatinya (benar-benar ingin menjalin koneksi yang intim dengan BELIAU), tetapi mungkin ada juga yang ingin 'membangun imannya' biar dipuji atau dipandang oleh orang lain dan dianggap sebagai orang yang memiliki religiusitas tinggi, tapi apapun niat kita ketika berada di tempat ibadah, toh kita tetap di tempatkan di posisi yang sama kan????contoh simpelnya deh, gue adalah seorang mahasiswa, ketika gue datang ke gereja, seorang petugas pelayanan mengantar gue untuk duduk di deretan bangku yang kosong, kemudian seorang yang lain datang, dia adalah seorang manager dari sebuah perusahaan, petugas pelayanan gereja tersebut kemudian mengantarkan orang tersebut menuju deretan bangku yang kosong dimana gue menjadi salah satu orang yang duduk di deretan tersebut. kemudian seorang yang lain datang juga ke gereja, dia adalah seorang pelayan toko, petugas pelayanan gereja tersebut kemudian mengantarkan orang tersebut ke deretan bangku dimana seorang manager dan gue telah duduk sebelumnya di sana. kami ditempatkan di deretan bangku yang sama. manager tersebut duduk di sebelah kanan gue dan seorang pelayan toko tersebut duduk di sebelah kiri gue. secara kedudukan di lingkungan sosial, kami berada pada kedudukan yang tidak sama, tetapi ketika kami datang untuk beribadah di gereja, kami berada pada kedudukan yang sama. bukan sekedar duduk pada deretan yang sama, tetapi secara esensi kita berada pada posisi yang sama, sebagai umat, sebagi anak, sebagai sosok-sosok yang berada di bawah Tuhan. tidak ada yang lebih tinggi ataupun lebih rendah. sekali lagi kita sejajar, kita setara, kita sama. ketika ditempat ibadah itu kita tetap sama. sama2 kecil dan sama-sama tidak memiliki kuasa apapun di bandingkan KUASANYA.

thanks ^,^

penasaran deh gue.........

hai...hai...
biasalah malam2 gini, dengan diiringi alunan lagu2 fave gue, inspirasi kembali muncul untuk mengisi halaman blog gue....ada aja yang pengen gue laporankan ke blog ini xixixixi.....

begini ceritanya.....

barusan nih gue buka account facebook gue, gue liatlah notification yang mampir di fb gue, ya kali2 ada notif yg penting buat gue (sebenarnya sih sedang menunggu approve-an dari seorang teman lama xixixixi), tapi ternyata......NIHIL....huhuhuhuhu :((
kemaren malam nih ceritanya gue add teman lama gue sewaktu jaman cupu2 dulu. seingat gue sih, dulu doi pernah terdaftar dalam friend list fb gue, tapi entah mengapa (alah bahasa gue....^O^) doi menghilang dari friend list gue. awalnya sih gue ngga 'ngeh' ya nih orang satu menghilang dari fb gue, tapi koq bener ya doi emang bener2 'mengundurkan diri' (bahasa halusnya 'me-remove gue' xixixixi) dari daftar pertemanan. what happen guy???? ada yang salahkah dari gue??? huhuhuhuhu......
kemudian barulah gue add dia kembali kemaren malam, ya gue mencoba untuk berpikiran positiflah ya, kali2 aja waktu ntu dia salah remove gitu (ngarep.com hihihihi), dan ternyata barusan gue ngecek lagilah accountnya dia, ealah....sepertinya dia meng-ignore gue sebagai temannya, buktinya di bagian atas kalo kita add teman seharusnya kan tulisannya 'Awaiting friend confirmation' tapi ini malah tulisannya 'add friend' lagi huhuhuhu.....
ada apa lelaki (alah kata 'lelaki' buat diriku pengen ngakakakak)???padahal gue cuma pengen add dirimu aja, kita kan teman, pengen deh berbagi cerita denganmu, sepertinya dirimu kan cerdas tuh, jadi pengen tau kecerdasan dirimu saja.....moga2 ntar kamu yang add diriku deh....(bener2ngarep.com -.-)....gue pengen mengenal dirimu sebagai teman, soalnya dirimu terlihat begitu misterius sih xixixixi (horor kaleee buakakakakak)....add me 'friend' (sedih banget sih gue), terserah loe aja deh...... :(((
thank u ^,^